Kutai dan Jayapura Gelar 8 Besar Divisi Utama

Bookmark and Share
PT Liga Indonesia telah menunjuk Kutai, Kalimantan Timur dan Jayapura, Papua menjadi tuan rumah penyelenggaraan pertandingan babak 8 besar Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia. Rencananya, 8 besar akan digelar pada 12-18 Mei 2011.


Jayapura akan menjadi tuan rumah untuk seluruh pertandingan dari empat klub yang tergabung di Grup A, yaitu Persidafon Dafonsoro, Persiraja Banda Aceh, Persiram Raja Ampat dan Gresik United. Stadion yang akan digunakan yakni Stadion Mandala Jayapura dan Stadion Barnabas Youwe.

Sedangkan Kutai akan menjadi tuan rumah pertandingan empat klub yang tergabung dalam Grup B, yaitu Mitra Kukar, PSAP Sigli, Persiba Bantul dan PSMS Medan. Stadion yang akan digunakan adalah Stadion Madya Kudungga, Tenggarong, Kutai Kartanegara dan Stadion Senggiri, Samarinda.

"Pertimbangan penunjukan dua tempat (Kutai dan Jayapura) dilihat berdasarkan faktor infrastruktur, sponsorship dan penawaran lain," ujar Sekretaris PT Liga, Tigor Shalomboboy di Kuningan, Jakarta, Rabu 4 Maret 2011.

Menurutnya, standar infrastruktur seluruh stadion yang akan digunakan di dua tempat tersebut tidak perlu diragukan lagi. "Kondisi Stadion Mandala Jayapura sesuai standar AFC. Karena pernah digunakan untuk ajang AFC," jelas Tigor. Sedangkan Stadion Madya Kudungga berpengalaman dalam menyelenggarakan PON beberapa waktu lalu.

Selain itu, dua tuan rumah tersebut menyatakan kesiapannya dalam aspek sponsorship. "Keduanya siap membantu aspek  sponsorship yang salah satunya kesiapan membantu memfasilitasi ANTV sehingga dapat dilakukan tayangan siaran langsung pertandingan babak 8 besar," ujarnya.

Tidak hanya itu saja, kedua tuan rumah juga harus menyediakan Match Fee bagi setiap laga yang dijalani klub sejumlah 10 juta setiap pertandingan. "Selain itu, ada pula bantuan dana tambahan untuk transportasi bagi klub peserta babak 8 besar," tambahnya.
Babak 8 Besar Divisi Utama menjadi ajang penyisihan bagi tim-tim calon promosi ke Liga Super Indonesia (ISL). Setelah dibagi dalam dua grup yang masing-masing berisi empat tim, dua tim teratas maju ke semifinal. Peringkat 1-3 promosi ke ISL. Sedangkan posisi 4 menggelar playoff dengan peringkat 15 klasemen akhir ISL.
• VIVAnews

Related Post:

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

 
hostgator coupon